GRAVE DEAD MAGAZINE, MUSIC, EVENT MEDIA PARTNER, ZINE, EVENT HANDLE BY SOUND OF GRAVE DEAD N THE GROATH, RECORDS LABEL AND MUSIC DISTRIBUTION.

Foto 1
Foto 2
Foto 3
Foto 4
Foto 5
Foto 6
Foto 7

“DEMOSICK 2020” Kebrutalan Morfin di Mata VOSPISON

7 min read
Vospison adalah band yang berdomisili di kota Malang terbentuk pada tahun 2016 tepat nya
bulan Agustus karena keluarnya ide dari Faisal dan Oni yang ingin membentuk sebuah band
death metal, dan saat itu band ini belum mempunyai nama, pada bulan Desember 2016 Oni
memutuskan untuk memberi nama band ini Vospison.
Vospison adalah nama monster di cerita dongeng Yunani di perpustakaan sekolah. Nama
Vospison menggambarkan sebuah monster mimpi (night terror) yang mempunyai tentakel
sekujur tubuh bermata besar dan bertaring panjang. Pada awal berdirinya, band ini
mengusung tema “Two Man Heavy Brutality”.
Karena satu dan lain hal pada pertengahan tahun 2019 kami memutuskan untuk menambah
satu personil sebagai tandem Faisal di lini depan band ini, yaitu Fikri di bagian (bass/vocal)
yang sebelumnya Fikri merupakan seorang front man dari band Thrash asal Malang yaitu
Manimven.
4 tahun berdiri, band ini sudah merilis 3 Promo. Promo pertama dirilis pada tahun 2017
berisikan dua track yang dirilis secara indendent/self release. Berikutnya pada tahun 2018
kita merilis promo yang kedua via label asal kota udang “Fatalism Musickness” yang berisi
dua track bernuansakan Heavy Brutality ala Gorgasm dan Groove ala Chepalotripsy.
Pasca 2 promo sebelumnya, di tahun ini tepatnya tanggal 21 Maret 2020 kita kembali merilis
promo yang bertitlekan “Demosick 2020” via label brutal asal Banjarnegara “Dismembered
Records”.
Promo kali ini kita mengusung tema yang berbeda dari sebelumnya, kita mengangkat tema
tentang efek bahaya yang ditimbulkan oleh narkotika, tanpa menghilangkan nuansa heavy
dan groove, pada 2 track kali ini sangat kental riff-riff ganjil ala Abominable Putridity dengan
perpaduan musik brutal ala Putridity. Sample dari promo kita kali ini bisa dilihat di Channel
Youtube Dismembered Records yang pada tanggal 8 Maret 2020 sudah mengupload salah
satu track dari promo ini yaitu Morpheus.
Penggarapan promo kali ini kita melakukan penggarapan record, mixing, dan mastering di
dua studio. Penggarapan record, mixing, dan mastering vokal kita laksanakan di Asylum
Soundlab dengan Amal sebagai engineernya, untuk instrumen yang lain kita percayakan
penggarapannya kepada Febri engineer dari Orvius Soundlab.
Promo 2020 merupakan langkah awal kita untuk meluncurkan debut album pertama yang
akan dirilis tahun ini oleh Dismembered Records, dan saat ini kita sedang melakukan proses
record guide untuk persiapan full album kita yang akan bertemakan tentang marabahaya
penggunaan narkotika dan komposisi musik yang unik dan layak untuk dinanti.

Muat video
More Info & Order :
www.dismemberedrecords.bigcartel.com
www.instagram.com/vospison.official
www.facebook.com/pages/category/Musician-Band/Vospison-dm
Posting Komentar