GRAVE DEAD MAGAZINE, MUSIC, EVENT MEDIA PARTNER, ZINE, EVENT HANDLE BY SOUND OF GRAVE DEAD N THE GROATH, RECORDS LABEL AND MUSIC DISTRIBUTION.

Foto 1
Foto 2
Foto 3
Foto 4
Foto 5
Foto 6
Foto 7

Home  ›  Tidak Ada Kategori

TAKE IT EASY // MUSIK VIDEO “SICKNESS”

5 min read
Take It Easy, grup musik asal Kota Singkawang, Indonesia, melepas single perdananya dengan tajuk “sickness” yang dikemas dengan nuansa musik dream pop/ambient/psychedelic pada bulan Maret 2020 di platform digital Youtube, dibungkus dengan konsep MV (music video). Band ini digawangi oleh Nink (vocal), Bima (gitar), Aung (gitar), Wahyu (bass) dan Rasid (drum), didirikan pada pertengahan tahun 2019 hingga akhirnya sepakat untuk menggarap materi yang melahirkan lagu “sickness”.
Ditulis oleh nink, diaransemen secara sederhana dan easy listening, alunan musik medayu dan resonansi gitar yang khas, membawa perasaan larut dan tenggelam di dalamnya. Lirik lagu “sickness” sendiri menceritakan tentang keresahan hubungan yang ‘digantung’ oleh pasangannya dengan harapan lagu ini dapat merepresentasikan perasaan seseorang yang hubungannya sedang tidak baik-baik saja.
Take It Easy merekam singlenya di Salt Record Studio, diproduseri oleh Ade Satria “Justmine” dan juga bekerja sama dengan “Fortyvibe Studio” sebagai content creator untuk penggarapan music video. Dalam penggarapan music video, Take It Easy bersama Fortyvive Studio menyuguhkan konsep yang memainkan ekspresi dari model video sebagai objek utama. Diperankan oleh Gilang Adi Putra dan Nabila Maylanda. Kini, music video “sickness” telah dirilis di kanal Youtube Fortyvibe Studio.
=======================================================================================
For More Info:

Instagram: @takeiteasygram


Muat video

Posting Komentar