Outcast Oldschool Hardcore Bekasi Luncurkan Ulang Debut Album Berjudul OneFamily
5 min read
Debut album Outcast berjudul One Family dirilis kembali dalam format CD oleh Toxic Noise Records. Album ini berisi 10 trek sound hardcore ala New York dengan paduan gaya hardcore skinhead dan subgenre youth crew. Vokal yelling, riff gitar trebel, sautan geng penyanyi latar dan attitude. Pada album ini mereka membawakan 1 nomor dari Warzone, Brother and Sisterhood. Ditambah bonus 1 trek akustik, Keledai Wortel yang dinyanyikan bersama.
Album ini awalnya dirilis pada 8 Maret 2007 dalam format kaset dan CD-R yang diduplikasi mandiri dengan mesin CD writer rumahan. Karena mismanage, album ini jadi tidak terlalu terdengar di luar. Pada akhir Juni 2020 Toxic Noise Records memproduksi ulang dalam format CD Audio yang dimanufaktur dengan kualitas lebih baik dan menyuguhkannya kembali ke skena sebagai penebusan dosa.
Outcast adalah band oldschool hardcore yang terbentuk pada tahun 1999 di Kota Bekasi, Jawa Barat. Mereka terpengaruh oleh banyak band hardcore dari New York seperti Warzone, Cause For Alarm, Cro-Mags, dan Leeway.
Diskografi
Album Kompilasi:
1999 - Hegemony & Revolution (v/a) - Against Records
2001 - Fight For Goodness Vol. 1 (v/a) - F.F.G Records
Album:
2006 - Demo 2006 - Cinta Itu Buta Records
2007 - One Family - Toxic Noise Records
Kontak: