Grimwolf Bangkit Setelah Vakum 5 Tahun Dan Merilis Single “Dera” Di 2025, Sebagai Penanda Serta Sekaligus Umumkan Ep Anyar Dirilis Mendatang.
Grimwolf, band asal Kota Malang yang terbentuk pada tahun 2018, kembali hadir di industri musik setelah lima tahun vakum. Band yang digawangi oleh Christian (gitar), Wira (bass), Heru (vokal), dan Yongki (drum) ini pertama kali memulai perjalanan musik mereka dengan merilis debut EP bertajuk Belantara pada tahun yang sama. EP pertama tersebut terdiri dari lima lagu utama dan satu lagu bonus yang masuk dalam kompilasi Semburat.
Namun, perjalanan Grimwolf sempat terhenti ketika Yongki mengundurkan diri dari posisi drummer pada akhir tahun 2018. Posisi tersebut kemudian digantikan oleh Bagus, yang sebelumnya dikenal sebagai anggota dari band-band seperti Disposed, Laissez-Faire, dan Sunlotus. Formasi baru ini pun menghasilkan karya terbaru mereka, yakni EP Buas, yang dirilis pada tahun 2020 dengan tiga lagu unggulan.
Meski sempat melanjutkan karya mereka, pada tahun 2023, Grimwolf memutuskan untuk vakum akibat kesibukan masing-masing personel. Kini, setelah lima tahun berlalu, band ini akhirnya kembali dengan merilis single terbaru mereka, DERA, pada 28 Februari 2025. Single ini menjadi tanda kebangkitan Grimwolf dan juga pembuka untuk EP terbaru yang rencananya akan dirilis tahun ini.
DERA merupakan sebuah karya yang tercipta dengan proses kreatif yang sederhana namun penuh makna. Seluruh proses rekaman dilakukan secara mandiri, dengan gitar dan bass direkam di rumah Christian, vokal di Virtuoso Studio, dan drum di MCC. Proses mixing dan mastering dikerjakan oleh Yasa dari Vamous Records, yang juga mengambil alih posisi drum menggantikan Bagus, yang sedang sibuk dengan pekerjaannya di luar kota.
Lagu DERA mengangkat tema perjuangan dan keteguhan hati masyarakat Palestina yang terus bertahan melawan penindasan Israel selama bertahun-tahun.
Single DERA kini sudah tersedia di seluruh platform digital mulai tanggal 28 Februari 2025. Para penggemar dan pendengar musik dapat menikmati lagu ini sebagai tanda kembalinya Grimwolf ke dunia musik setelah jeda yang cukup panjang.